Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) baru saja mengeluarkan aturan tentang wajibnya senam dilakukan sebelum memulai pembelajaran.
Hal tersebut disampaikan pada peluncuran 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat, Jumat 27 Desember 2024.
Progam pengamalan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat ini akan diterapkan di sekolah-sekolah mulai Januari 2025.
Adapun 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat yang akan dilaksanakan secara rutin sebagai program di sekolah-sekolah adalah berikut ini.
1. Bangun Pagi
2. Beribadah
3. Berolahraga
4. Makan Sehat dan Bergizi
5. Gemar Belajar
6. Bermasyarakat
7. Tidur Cepat
Ketujuh kebiasaan tersebut dilakukan untuk mempersiapkan generasi menuju Indonesia Emas tahun 2025.
Pada poin ketiga yaitu berolahraga, senam akan menjadi pembiasaan di sekolah selama 10 menit sebelum pembelajaran di kelas dimulai.
“Kita juga akan ada gerakan yang kita selenggarakan sebelum memulai pembelajaran di sekolah yaitu gerakan yang dimulai dengan senam pagi,” jelas Mendikdasmen dikutip dari YouTube Kemdikdasmen.
Setelah senam pagi dilaksanakan akan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya secara serentak.
Adapun senam yang akan digunakan adalah Senam Anak Indonesia Hebat yang telah diluncurkan secara resmi.
Bagi para guru atau pelaku pendidikan yang ingin mendapatkan video senam yang dimaksud, bisa didownload pada link berikut ini.
Link download video lengkap Senam Anak Indonesia
Hebat 2025 Klik disini
0 komentar:
Post a Comment