Bekerja
merupakan suatu kebutuhan bagi setiap orang agar mampu memenuhi kebutuhannya
sehari-hari. Beberapa pekerjaan tersebut memiliki tanggung jawab dan resikonya
masing-masing.
Menteri
Pendidikan dan Kebudayaan, Nadiem Makarim menyebut setidaknya ada lima
pekerjaan yang dianggap paling hot di Indonesia saat ini, tercermin dari
tingginya minat pada pekerjaan ini.
"Saya jamin
siapa pun yang ahli di bidang analist, researcher, UX design, software
engineer, atau product management, itu nggak mungkin nggak dapat kerjaan,"
kata Nadiem saat menjadi pembicara pada Indonesia Millennial Summit (IMS) 2020
di Jakarta, Jumat (17/1/2020). "Itu adalah lima job yang paling hot di Indonesia
saat ini," imbuh mantan CEO Gojek itu.
Meskipun lima
pekerjaan ini diminati, kata dia, sayangnya kemampuan sumber daya manusia (SDM)
di Indonesia perlu ditingkatkan. Hal inilah yang menjadi pekerjaan rumah yang
bakal dilakukan oleh Nadiem sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan.
"Sayangnya
masih sulit mendapatkan jenis pekerjaan itu karena harus ada pelatihan khusus.
Makanya harus dilatih lagi di perusahaan," tandasnya.
Berikut rincian
dan tugas lima jenis pekerjaan paling hot ala Nadiem Makarim :
1.
Analist
Job Analist bisa
dikatakan sebagai sebuah proses yang melakukan eksplorasi secara sistematis di
dalam suatu jabatan. Serta melakukan studi dan pencatatan tanggung jawab,
tugas, keterampilan yang harus dimiliki, akuntabilitas, lingkungan kerja dan
persyaratan kemampuan yang dibutuhkan pada pekerjaan atau jabatan tersebut
untuk kepentingan Manajemen SDM.
Artinya, semua
faktor yang dibutuhkan oleh pekerjaan dan apa yang harus dimiliki oleh seorang
karyawan yang mengisi jabatan atau pekerjaan tersebut agar dapat bekerja secara
produktif harus diidentifikasikan secara sistematis, jelas dan rinci dalam
Analisis Jabatan ini.
2.
UX Design
UX Desain ini
merupakan pekerjaan yang saat ini digandurungi milenial. Hal ini seiring banyak
sekali perusahaan digital yang membuka layanannya lewat aplikasi atau
web.
Demi kenyamanan
pelanggan, aplikasi atau web itu harus didesain dengan baik. Tak hanya dari
segi estetikanya saja tetapi juga dari segi fungsi, interaksi, dan penggunaan.
Karena itulah, seorang desainer user interface/user experience sangat
dibutuhkan.
3.
Researcher
Menjadi seorang
peneliti atau researcher tidaklah mudah dan juga perlu konsistensi. Syarat
utama menjadi seorang researcher adalah mereka harus punya rasa ingin tahu yang
tinggi. Pasalnya, tugas researcher adalah menganalisa informasi baru kemudian
disampaikan kepada yang berhak, misalnya klien.
4.
Software Engineer
Software
engineering adalah pekerjaan analisis kebutuhan dan desain pengguna, konstruksi
dan uji aplikasi yang akan memenuhi kebutuhan-kebutuhan tersebut melalui
penggunaan bahasa pemrograman. Secara garis besar, software engineering bisa
diartikan sebagai penerapan prinsip-prinsip teknik pengembangan perangkat
lunak.
Berbeda dengan
pemrograman sederhana, software engineering digunakan untuk sistem aplikasi
yang lebih besar dan kompleks. Umumnya, proses ini digunakan untuk kebutuhan
bisnis dan organisasi.
5.
Product Management
Product
management adalah sebuah bidang yang telah ada sejak sekitar 15 tahun yang
lalu. Bidang ini semakin banyak diminati, karena pertumbuhan teknologi yang
semakin pesat di dunia bisnis.
Adapun inti dari
pekerjaan Product Manager adalah menghasilkan suatu produk dengan kualitas yang
baik, begitu pula dengan strategi bisnis dari produk tersebut.
Oleh karena itu,
menjadi seorang Product Manager harus memahami seluruh aspek bisnis suatu
perusahaan. Dengan demikian, bisa mulai mengatur seluruh aspek kerja tim, dalam
perusahaan tempatnya bekerja. Ini semua demi menghasilkan suatu produk yang
berkualitas tinggi, sesuai standar perusahaan, dan sukses di pasaran.
Sumber :
https://ekbis.sindonews.com
Post a Comment for "Ini 5 Pekerjaan Yang Dianggap Paling Hot di Indonesia Saat Ini Versi Nadiem Makarim"