zmedia

10 Daftar Mesin Pencari atau Web Browsers Selain Google

Google menjadi salah satu pilihan mayoritas pengguna internet saat melakukan pencarian saat ini. Namun belakangan Google berencana hengkang dan menutup operasi mesin pencariannya dari Australia.

Kini negeri kangguru itu tengah menggodok rancangan regulasi yang menekan perusahaan teknologi seperti Google dan Facebook untuk membayar royalti kepada media yang kontennya tayang di Google.

Berkaca dari rencana hengkangnya Google dari Australia, berikut adalah alternatif mesin pencarian yang dapat digunakan sebagai pengganti Google:

1. Bing

Melansir Searchenginejournal, Bing merupakan mesin pencari yang dinilai populer di Amerika Serikat. Banyak orang yang berpendapat bahwa Bing mengungguli Google dalam beberapa hal.

Untuk permulaan, Bing memiliki program hadiah yang seseorang dapat mengumpulkan point saat melakukan pencarian. Poin ini dapat ditukar di toko Microsoft dan Windows yang menjadi keuntungan pengguna.

GUI atau pencarian gambar Bing diklaim lebih unggul dan dinilai lebih intuitif dari pesaingnya. Bing membawa pengguna kepada cuplikan video yang orisinil tanpa bias YouTube.

2. Yandex

Mesin pencari Yandex digunakan 45 persen pengguna internet di Rusia. Selain Rusia, beberapa negara Asia Timur lainnya juga menggunakan Yandex, seperti Belarus, Kazakhstan, Turki dan Ukraina.

Yandex adalah mesin pencari yang secara total mudah digunakan layaknya mesin pencarian seperti Google. Melansir Kinsta, pengguna dapat mencari situs, web, gambar, video dan berita dalam tata letak yang ramah visual.

Selain itu, Yandex juga memiliki fitur tambahan seperti aplikasi seluler, peta, terjemahan, penyimpanan cloud dan lainnya.

3. DuckDuckGo

Mesin pencarian ini adalah mesin yang dinilai menghargai privasi pengguna dan selalu mencatat apa permintaan yang ditulis pada kolom pencarian.

Pada mesin ini, pengguna tidak banyak menemukan iklan yang mengganggu penggunaan, sehingga dianggap lebih efisien dalam penggunaannya.

Pengguna juga dapat menambahkan DuckDuckGo ke browser untuk menjaga aktivitas pengguna tetap terjaga.

Mesin pencari ini memiliki fitur yang diklaim sangat berguna, yaitu kemudahan yang langsung tertuju pada halaman aplikasi yang tertuju. Misalnya pengguna mengetik "CNNIndonesia Teknologi". Maka laman teknologi akan langsung muncul tanpa harus ke laman utama.

4. Yahoo!

Yahoo merupakan mesin pencari terpopuler ketiga di seluruh dunia. Bahkan aplikasi browsing Firefox menjadikan Yahoo sebagai mesin pencari utama.

Hal yang dinilai bagus dari Yahoo adalah menawarkan beberapa fitur, yaitu email, portal berita, belanja online, permainan dan masih banyak lagi.

Mesin ini terintegrasi dengan Flickr, Yahoo Answers yang diklaim dapat menawarkan hasil gambar yang lebih baik dengan informasi dalam jumlah besar.

5.Baidu

Baidu merupakan salah satu mesin pencari populer di China. Lebih dari 70 persen pengguna internet di negara itu, menggunakan Baidu.

Meski tersedia dalam bahasa Mandarin, tampilan Baidu dinilai mirip dengan Google. Hal ini terlihat dalam desain dan monetisasi yang memunculkan cuplikan iklan. Namun Baidu sangat protektif kepada penggunanya, termasuk terhadap beberapa konten pro demokrasi di China.

6. Gibiru

Gibiru memiliki slogan 'Penelusuran Pribadi Tanpa Filler' dengan mengunduh add-on AnonymoX Firefox, semua pencarian dapat dilakukan di Gibiru dengan mengganti alamat IP Proxy.

Ini menghasilkan pengguna dapat bebas melakukan pencarian dengan hasil yang tidak bias. Pengguna komputer lain juga tidak dapat melacak riwayat pencarian pengguna.

Riwayat pencarian tidak disimpan di server Gibiru, dan dalam beberapa detik setelah penelusuran akan terhapus.

Gibiru mengklaim, penelusurannya bersumber dari algoritma Google yang dimodifikasi, sehingga pengguna dapat mencari informasi yang mereka cari tanpa khawatir aktivitas pelacakan direkam, seperti Google.

7. Search Encrypt

Dilansir Kinsta, mesin pencari berbasis privasi lainnya adalah Search Encrypt. Mesin ini menggunakan enkripsi lokal untuk memastikan bahwa informasi yang dapat diidentifikasi dari pengguna tidak dapat dilacak.

Enkripsi penelusuran penelusuran bersifat pribadi yang tidak dipersonalisasi ke riwayat pengguna. Hal ini menggunakan kombinasi metode enkripsi yang mencakup enkripsi Secure Sockets Layer dan enkripsi AES-256.

Salah satu bagian terbaik dari Enkripsi Pencarian adalah kata kunci pencarian pengguna akhirnya akan kadaluwarsa. Jadi informasi akan tetap rahasia meskipun seseorang memiliki akses ke komputer pengguna.

8. Ecosia

Mesin pencari Ecosia merupakan mesin yang berdampak pada lingkungan dan emisi CO2.

Pada setiap pencarian, pendapatan yang dihasilkan akan dialokasikan untuk skema penanaman pohon di dunia. Rata-rata dibutuhkan 45 pencarian untuk mendonasikan satu pohon.

Itulah mesin pencari yang dapat digunakan sebagai pengganti Google. Beberapa mesin pencari menawarkan privasi yang berbeda dari penyedia mesin pencari Google yang kini dinilai banyak penggunanya di dunia.

Kumpulan aplikasi mesin pencari klik di sini

Post a Comment for "10 Daftar Mesin Pencari atau Web Browsers Selain Google"